8 Kriteria Mesin Kasir Restoran Yang Bagus

8 Kriteria Mesin Kasir Restoran Yang Bagus

Sudah bukan menjadi rahasia umum lagi, bahwasanya penggunaan mesin kasir restoran sejauh ini dikatakan dapat membantu menunjang kegiatan operasional bisnis sehari – hari. Terlebih lagi, hampir sebagian besar pemilik usaha sangat menyadari pentingnya peran mesin kasir lantaran dapat membantu proses transaksi jual beli yang dilakukan. Bagi Ruby yang mungkin berencana membuka usaha restoran dan akan membeli mesin kasir di pasaran, sebaiknya perlu mencari tahu kriteria penting dalam pemilihan mesin kasir untuk restoran. Lantas apa saja kriteria yang harus dimiliki mesin kasir untuk digunakan pada bisnis restoran, simak informasi lengkapnya di artikel berikut ini. 

Pengertian dan fungsi mesin kasir

Secara umum, mesin kasir dikatakan sebagai suatu peralatan elektronik dan mekanik yang berguna dalam membantu pencatatan dan penghitungan transaksi penjualan dari berbagai bisnis / usaha. Baik itu dalam bisnis kios, café, restoran, minimarket sampai dengan supermarket sekalipun. Dilihat dari segi tampilannya sendiri, mesin kasir memiliki papan khusus dalam membantu memasukkan data, pemindai / scanner, laci penyimpanan uang tunai dan perangkat printer dalam mencetak struk / bukti pembayaran. Terlebih dengan kemajuan teknologi yang ada seperti sekarang, mesin kasir juga sudah bisa melakukan berbagai macam fungsi tambahan seperti memproses kartu kredit, verifikasi cek pribadi sampai pelacakan inventaris.

Jika melihat dari kegunaan utamanya sendiri, mesin kasir restoran umumnya berguna untuk mencatat transaksi pembayaran. Akan tetapi, Ruby perlu tahu bahwa ternyata ada beberapa fungsi lain yang ditawarkan dari penggunaan mesin kasir ini untuk berbagai bisnis, khususnya bisnis restoran. Beberapa fungsi penting dari penggunaan mesin kasir untuk bisnis restoran sendiri, di antaranya yakni sebagai berikut :

  • Bisa digunakan sebagai sarana pencatatan transaksi yang jauh lebih praktis.
  • Mampu mencetak struk penjualan yang berisikan barang – barang yang dibeli pengguna.
  • Dapat dijadikan sebagai tempat penyimpanan data transaksi.
  • Bisa dijadikan sebagai sarana big data konsumen. 

Apa saja kriteria yang harus dimiliki mesin kasir restoran?

Mengingat mesin kasir memiliki peranan yang begitu besar dalam sebuah bisnis, khususnya dalam bisnis restoran, maka dari itu penting bagi Ruby untuk mengetahui kriteria penting dalam pembelian mesin kasir di pasaran. Dengan memperhatikan kriteria dari mesin kasir satu ini, maka penggunaan mesin kasir untuk bisnis restoran akan jauh lebih optimal. Adapun beberapa kriteria penting yang harus dimiliki oleh mesin kasir untuk bisnis restoran, di antaranya yakni sebagai berikut.

  • Pastikan mesin kasir tidak memakan banyak tempat

Kriteria pertama dalam pembelian mesin kasir khusus untuk bisa restoran, yakni pastikan mesin kasir tersebut tidak memakan banyak tempat. Sebab jika terlalu memakan banyak tempat, justru hal ini akan sangat mengganggu tata letak yang ada di restoran nantinya. Dengan memilih mesin kasir yang praktis, maka akan memudahkan Ruby dalam penataan mesin kasir di restoran nantinya. Dan pastinya hal ini akan menjadikan proses pencatatan transaksi lebih efektif dan efisien.

  • Dapat memproses transaksi dengan cepat dan tepat

Seperti yang kita ketahui, bahwa dalam bisnis pelayanan biasanya akan sangat mengutamakan yang namanya kecepatan dan ketepatan dalam menunjang kepuasan para pelanggan. Zaman dulu, mesin kasir yang digunakan biasanya hanya dapat dioperasikan secara manual, sehingga dapat menghambat kecepatan proses transaksi yang dilakukan. Bahkan jika terjadi kesalahan dari pihak operator, maka proses penghapusan pesanan akan sulit dilakukan. Namun berbeda dengan zaman sekarang, yang mana mesin kasir harus bisa memproses transaksi dengan cepat dan tepat.

  • Mesin kasir memiliki sistem pengoperasian yang mudah

Kriteria lain yang harus Ruby perhatikan dalam memilih mesin kasir restoran di pasaran, yakni pastikan sudah memiliki sistem pengoperasian yang mudah. Yang mana dalam hal ini, pastikan mesin kasir yang digunakan sudah menggunakan sistem mesin kasir digital dengan interface berbasis sentuh seperti halnya perangkat HP dan tablet. Dengan demikian, maka penggunaan mesin kasir untuk memproses transaksi pembelian pelanggan akan jauh lebih mudah tanpa adanya kendala sedikitpun.

  • Menawarkan tingkat keamanan yang tinggi

Pada dasarnya, mesin kasir hadir sebagai salah satu media penting dalam sebuah bisnis untuk membantu menyimpan data transaksi dan uang tunai hasil dari penjualan. Oleh karena itu dalam meminimalkan terjadinya kesalahan di kemudian hari, ada baiknya Ruby untuk memastikan mesin kasir tersebut sudah memiliki fitur pengamanan khusus. Sebagai contoh fitur pengamanan yang harus dimiliki mesin kasir tersebut, yakni adanya kata sandi tertentu dalam penggunaan mesin kasir itu sendiri.

  • Dapat mengelola inventaris stok

Penting untuk Ruby ketahui, bahwa mesin kasir yang digunakan dalam bisnis restoran umumnya tidak hanya dapat membantu proses pencatatan transaksi penjualan saja. Akan tetapi, di sini juga harus mencatat stok bahan baku yang memang diperlukan pada restoran tersebut. Hal ini berguna, agar Ruby nantinya memiliki data yang cukup mengenai kapan waktu memesan bahan baku ke pihak supplier sehingga dapat terus memberikan pelayanan pesanan kepada para pelanggan.

  • Mampu menyusun laporan data penjualan secara otomatis

Rata – rata, sebagian besar mesin kasir di pasaran hanya menyajikan data penjualan yang belum terolah, sehingga menjadikan pengguna perlu mengolah data penjualan secara manual. Padahal, kriteria mesin kasir yang cocok digunakan untuk bisnis restoran sendiri harus yang sudah mampu mengolah data penjualan secara otomatis. Dengan demikian, maka Ruby nantinya bisa tahu mengenai bagaimana performa penjualan bisnis restoran nantinya. Melalui data penjualan yang akurat inilah, maka Ruby akan lebih terbantu dalam menyusun strategi yang tepat dalam meningkatkan penjualan di restoran.

  • Dapat menerima pembayaran secara non tunai 

Zaman sekarang, mesin kasir yang cocok untuk bisnis restoran yakni harus yang sudah bisa menerima pembayaran dalam bentuk non tunai. Terlebih lagi, saat ini sudah banyak sekali masyarakat yang menggunakan sistem pembayaran dengan e-wallet, kartu kredit dan debit untuk transaksi pembayaran. Oleh karena itu demi menunjang kenyamanan pelanggan, pastikan Ruby memilih mesin kasir yang sudah menerima pembayaran secara non tunai.

  • Sudah terkoneksi dengan internet

Adapun kriteria penting lain dari mesin kasir untuk bisnis restoran, yakni harus sudah terkoneksi dengan internet. Jika mesin kasir sudah terkoneksi dengan internet, maka ini akan menjadikan data – data penjualan tersebut bisa lebih mudah tersimpan di sistem cloud. Dengan demikian, maka Ruby nantinya dapat mengakses mesin kasir tersebut dari mana saja dan kapan saja. Sehingga, Ruby tidak perlu harus mendatangi restoran hanya untuk mengecek data penjualan harian.

Jadi, itulah tadi beberapa kriteria penting yang harus dimiliki oleh mesin kasir restoran untuk dijadikan bahan pertimbangan bagi Ruby, sebelum nantinya membeli mesin kasir di pasaran. Adapun dalam menunjang fleksibilitas dan kenyamanan penggunaan mesin kasir untuk bisnis restoran, pastikan Ruby menggunakan sistem mesin kasir profesional dan berkualitas dari Bleudine POS + CRM.